Rabu, 10 Oktober 2012

0 Tutorial Photoshop : Merubah Warna Rambut


Jangan Lupa Tinggalkan Komentar Kalian Ya...!!!
Kembali lagi masih dalam tutorial Photoshop, setelah kemarin saya menulis Cara Membuat Efek Blur Pada Background Foto, kali ini IWL tutorial Phtoshop akan membahas cara merubah warna rambut. Jika Anda sebelumnya berminat untuk mengganti warna rambut Anda, ada baiknya Anda coba dulu dengan foto Anda apakah cocok atau tidak. wkwk :D

Berikut Tutorial Photoshop Cara Merubah Warna Rambut :

Langkah 1 :
Buka Adobe Photoshop, lalu Open [Ctrl+O] foto yang akan di Edit


Langkah 2 :
Seleksi daerah rambut dengan menggunakan Polygonal Lasso Tool


merubah warna rambut

Langkah 3 :
Jika sudah di seleksi, sekarang atur Feather Selection dengan cara menekan Shift+F6 atau dengan masuk ke menu Select >> Modify >> Feather. Atur Feather Radius menjadi 10.


Langkah 4 :
Pilih menu Image >> Adjustments >> Variations. Nah disini atur pewarnaan yang Anda inginkan untuk warna rambut Anda. Jika sudah Klik OK.

merubah warna rambut

Langkah 5 :
Tekan Ctrl+D untuk menghilangkan daerah seleksi. Lalu atur brightness dan contrast agar foto terlihat lebih bagus, dengan masuk ke menu Image >> Adjustments >> Brightness/Contrast.

Berikut hasilnya kini rambut sudah berganti warna. Bagaimana ? Apakah sudah seperti bule ? hehe
merubah warna rambut

0 komentar:

Posting Komentar